Menu Utama pada Delphi 7.0

Sebuah program aplikasi harus memiliki menu utama yang berfungsi sebagai induk dari semua form yang ada didalamnya. Untuk membuat menu utama di Delphi sangat mudah, listing pemanggilan form-formnya pun sama dengan di Visual Basic 6.0. Berikut langkah-langkah pembuatan menu utama di Delphi 7.0

1. saya asumsikan anda telah membuat satu buah tabel master, satu buah tabel transaksi dan laporan.
2. tambahkan satu form kedalam project anda.
pada MenuBar pilih File >> New >> Form

File >> New >> Form
New Form
3. beralih ke componnent palletes, pilih Tab Standard >> MainMenu (Menus)
4. kemudian letakkan dengan sembarang didalam form, perhatikan gambar dibawah ini..
5. double click pada komponen MainMenu yang terdapat didalam form, sehingga tampil gambar seperti berikut..
6. klik pada kotak berwarna biru yang terdapat dalam MainMenu1 diatas, beralih ke Object Inspector >> Properties. pada Caption ketik Master.
ulangi perintah diatas untuk membuat menu Transaksi, Laporan dan Keluar. Serta submenu untuk menu Master yaitu Data Tiket dan menu Laporan yaitu Lap. Data Tiket. Hasilnya akan terlihat seperti gambar berikut..
Menu Utama
7. tambahkan listing pada masing-masing menu/submenu sebagai berikut..
//listing menampilkan form Data Tiket
procedure TForm4.DataTiket1Click(Sender: TObject);
begin
Form1.showmodal;
end;

//listing menampilkan Data Transaksi
procedure TForm4.ransaksi1Click(Sender: TObject);
begin
form2.showmodal;
end;

//listing menampilkan Lap. Data Tiket
procedure TForm4.LapDataTiket1Click(Sender: TObject);
begin
form3.showmodal;
end;

//listing tombol Keluar/Close
procedure TForm4.Keluar1Click(Sender: TObject);
begin
application.Terminate;
end;

note >>
untuk menampilkan form anda bisa menggunakan perintah show atau showmodal. Bedanya jika kita menggunakan perintah show, form1 dan form2 dapat bertukar posisi (form1 bisa berada diatas form2, sebaliknya form2 bisa berada diatas form1). Tetapi jika kita menggunakan perintah showmodal, form1 akan tetap berada diatas form2.
Simpan unit dengan nama UnitMain.pas. Kemudian jalankan dengan memilih menu Run >> Run atau tekan F9 pada keyboard. Pada saat di jalankan muncul kotak dialog sebagai berikut, jawab “Yes“.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, setting form Menu Utama pada Properties sebagai berikut..
WindowState >> wsMaximized
 
Back to Top